Menyambut Tahun Baru Islam 1445 Hijriah, Warga Desa Cipendeuy, Lebak Gelar Pawai Obor

- 19 Juli 2023, 23:22 WIB
Ratusan Warga Cipeundeuy Malingping Lebak melakukan pawai obor
Ratusan Warga Cipeundeuy Malingping Lebak melakukan pawai obor /Rizal Fauzi/Trust Banten

Trust Banten - Ratusan warga Desa Cipendeuy, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Banten, menggelar pawai obor berkeliling kampung, Selasa 18 Juli 2023 malam. Kegiatan tersebut dalam menyambut tahun baru Islam 1445 Hijriah.

Ratusan warga yang terdiri dari anak-anak hingga dewasa tersebut berjalan beriringan di sepanjang jalan desa sambil melantunkan salawat dan puji-pujian kepada Nabi MUhammad SAW.

Baca Juga: Tahun Baru Islam, Warga Perumahan D'Saruni Residence Gelar Santunan dan Pawai Obor 

Sekretaris Desa Cipendeuy Tomi Hardiwijaya mengatakan, kegiatan pawai obor tersebut merupakan tradisi warga Desa Cipendeuy yang sudah dilakukan dari sejak dulu dan dilaksanakan setiap tahun menjelang tahun baru Islam.

"Acara ini sebagai ungkapan syukur kita dalam menyambut tahun baru Islam. Selain itu juga sebagai sarana mempererat tali silaturahmi antar warga dan menjalin kebersamaan," ujarnya.

Baca Juga: Bupati Serang Perluas Layanan Air Bersih Hingga Serang Utara

Ia juga berharap, dengan adanya acara seperti itu akan semakin mengokohkan keimanan dan semangat dalam menjalankan ibadah. Sehingga dengan berdzikir dan pawai obor ini memberikan nuansa kehangatan serta kebersamaan yang membangkitkan semangat masyarakat Desa Cipendeuy.

"Harapan kami kebaikan dan kemakmuran akan selalu mengiringi perjalanan di tahun yang baru ini," ucapnya. ***

Editor: Rizal Fauzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah