Kapten Timnas Voli Putri Brasil Mengakhiri Kisah Manisnya dengan Vakifbank, Kemana Bakal Berlabuh?

- 15 April 2024, 19:03 WIB
kisah manis sang kapten timnas Brasil dengan Vakifbank berakhir, tim mana yang akan jadi pelabuhan berikutnya
kisah manis sang kapten timnas Brasil dengan Vakifbank berakhir, tim mana yang akan jadi pelabuhan berikutnya /instagram @gabrielaguimaraes10



TRUST BANTEN - Setiap pertemuan pasti ada perpisahan, itulah tandanya jika kebersamaan tidak selalu abadi.

Seperti halnya kapten timnas voli putri Brasil berikut ini. Ia harus rela melepas kisah manisnya bersama tim yang selama dibela.

Vakifbank menjadi tim yang cukup lama dibela oleh kapten timnas Brasil. Bersama salah satu tim papan atas liga voli putri Turki atau Sultanlar Ligi itu, kapten timnas voli putri Brasil telah menuai banyak prestasi.

Baca Juga: Hadiri Halal Bihalal di Ponpes Hudaatul Umam Pasar Kemis, Sekda Rudy Maesyal: Jaga dan Pererat Silaturahmi

Kehadiran kapten timnas voli putri Brasil membuat Vakifbank menjadi salah satu tim yang sangat diperhitungkan di liga voli putri Turki, Eropa bahkan antar klub dunia.

Kapten timnas Brasil itu adalah Gabriela Guimaraes atau biasa disapa dengan nama Gabi.

Gabi berhasil membantu Vakifbank menjuarai liga voli putri Turki, piala Turki, Supercup Turki, Liga Champions Eropa bahkan juara antar klub dunia.

Baca Juga: Pada Zaman Kolonial, Pandeglang Pernah jadi Pusat Budidaya Tanaman Tarum atau Nila

Musim 2021-2022 menjadi musim tersukses Gabi bersama Vakifbank. Trio Gabi, Isabelle haak dan Zehra Gunes menjadi momok paling menakutkan lawan-lawan mereka.

Mengawali karir pertamanya di Eropa, Gabi tidak pernah hengkang dari Vakifbank sejak musim kompetisi 2019-2020.

Halaman:

Editor: Kamim Rohener


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah