Paramount Land Luncurkan Ruko di Kawasan Bussines Epicentrum Gading Serpong Seharga Rp 4 Miliar

- 14 Mei 2024, 12:32 WIB
Ruko The Hudson Tahap 2 Paramount Lan Gading Serpong
Ruko The Hudson Tahap 2 Paramount Lan Gading Serpong /



Trust Banten - Paramount Land meluncurkan area komersil The Hudson tahap 2 yang dipasarkan dalam jumlah terbatas yaitu 51 unit, harga mulai dari Rp 4 miliaran (tipe Arcade) dan Rp 2,7 miliaran (tipe Avenue).

Kawasan seluas 22 hektar yang dijuluki ‘The Largest Business Epicentrum in Gading Serpong’ ini terdiri dari beragam area komersial, meliputi Madison Grande, Hudson Studio Loft, Hampton Avenue, ‘Open Concept Lifestyle Mall’ @ Hampton Square, hingga The Hudson tahap 1.

"Sejak diperkenalkan pada tahun 2021, Manhattan District telah menjadi salah satu fokus utama Paramount Land dalam pengembangan kawasan komersial di Gading Serpong," kata Presiden Direktur Paramount Land, M. Nawawi dalam keterangan resminya pada Selasa, 14 Mei 2024.

Baca Juga: Pengamat: Penafsiran Jabatan Sekda Banten Al Muktabar Habis Tidak Tepat

Paramount Land juga selalu mengutamakan terciptanya long-term sustainable business melalui diferensiasi dan inovasi produk, serta pengelompokan bisnis berdasarkan jenis usahanya sehingga terjadi multiplier effect untuk menarik konsumen dan memperluas eksposur bisnis, seperti yang terjadi di pusat kuliner Pisa Grande, Sorrento, Aniva, dan sekitarnya.

"Setidaknya ada lebih dari 100 bisnis baru dibuka setiap bulannya di Gading Serpong, di mana pada bulan Maret 2024 ada sekitar 109 bisnis yang melakukan soft/grand opening di area komersial Paramount Land di Gading Serpong. Kehadiran Central Business District (CBD) yang tersebar di Kota Gading Serpong menjadikan kota ini terkenal sebagai pusat kuliner, bisnis, perkantoran, dan hiburan yang saling terintegrasi, di mana ini tidak hanya mendongkrak roda perekonomian Gading Serpong dan sekitarnya, tapi juga Tangerang Raya," terang pria yang biasa disapa Awi ini.

Henry Napitupulu, Direktur Planning & Design Paramount Land, Henry Napitupulu menambahkan, The Hudson tahap 2 dikembangkan sebagai area komersial street level berkonsep Shopping Arcade yang mengintegrasikan ruang indoor dan outdoor, sehingga dapat menghadirkan pengalaman baru bagi pengunjung dan memberikan kenyamanan berbelanja tanpa terganggu cuaca.

Baca Juga: Ratusan Jamaah Haji Kloter Pertama Asal Tangerang Dilepas

"The Hudson menawarkan dua pilihan tipe yaitu Tipe Arcade dan Tipe Avenue. Tipe Arcade merupakan bangunan strip commercial yang di bagian belakangnya terdapat akses pejalan kaki (Shopping Arcade) semi-terbuka berlebar 6 meter dengan atap pelindung (walkway with daylight cover) yang memaksimalkan sirkulasi udara dan cahaya, sekaligus melindungi pengunjung dari segala cuaca," uapnya.

Tersedia tipe Arcade with Single Balcony dengan Alfresco Terrace menghadap Shopping Arcade (sisi belakang) dan tipe Arcade with Double Balcony dengan Alfresco Terrace menghadap Shopping Arcade (sisi belakang) dan jalan raya (sisi depan). Bangunan terdiri dari 3 lantai dengan L4,5 dan panjang 20 meter, 18 meter, dan 15 meter.

Baca Juga: Kerap Tergenang, Ruas Jalan di Depan Puspemkot Tangsel Ditinggikan

"The Hudson Tipe Avenue dilengkapi Alfresco Terrace dan Alfresco Rooftop yang cocok untuk cafe, restoran, dan lainnya. Tersedia tipe Avenue with Single Facade dengan Alfresco Terrace menghadap sisi depan dan tipe Avenue with Double Facade dengan Alfresco Terrace menghadap sisi depan dan belakang. Bangunan terdiri dari dua lantai (rooftop di lantai tiga) dengan L4,5 dan pilihan panjang 18 meter, 15 meter, dan 12 meter. Tersedia juga tipe Single Facade sudut L6,5 x 12 dalam jumlah terbatas," tandas Henry. ***

Editor: Ahmad Rizki Suhaedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah