Ratu Meta Bangga Berpakain Batik

- 2 Oktober 2023, 18:51 WIB
Penyanyi dan aktrin Indonesia, Ratu Meta mengenakan baju batik [ada peringatan Hari Batik Nasional.
Penyanyi dan aktrin Indonesia, Ratu Meta mengenakan baju batik [ada peringatan Hari Batik Nasional. /Dok. Nagaswara/

Trust Banten - Batik merupakan salah satu kebanggaan dan warisan budaya Indonesia yang sangat berharga. Maka sebuah kebanggan jika warga Indonesia mengenakan batik, terutama pada saat spesial.

Pun demikian dirasakan oleh penyanyi dan aktris tanah air, Ratu Meta. Dia mengaku sangat bangga mengenakan pakaian batik, terutama pada Hari Batik Nasional yang diperingati setiap tanggal 2 Oktober.

“Batik adalah kebanggaan Indonesia, aset bangsa yang harus dilestarikan. Sekarang ini hampir semua provinsi di Indonesia punya motif batik yang khas. Semua pengrajin batik setiap provinsi sudah tumbuh dan berkembang,” ucap Ratu Meta kepada wartawan pada Senin, 2 Oktober 2023.

Baca Juga: Susun RPJPD, Virgojanti Minta Masukan dari Pemprov Banten

Menurutnya, motif batik setiap daerah punya filosofi yang berbeda-beda. Filosofi motif ini tergantung dari taste daerah tersebut.

Artinya, motif batik akan menjadi entitas. Motif yang berbeda dan unik tersebut juga semakin memperkaya keberagaman batik itu sendiri, sehingga marketnya semakin luas.

Motif batik dulu lebih banyak dikenal bernuansa tradisional Jawa, Islami, Hinduisme, dan Budhisme. Seiring perkembangan zaman, motif batik pun beragam. Selain itu, cara pembuatannya tidak sebatas ditulis menggunakan canting yang makan waktu lama.

Baca Juga: KLHS Penting untuk Pembangunan yang lebih Ramah Lingkungan

Untuk memenuhi permintaan pasar, kini batik dibuat pula dengan teknik printing, cap, dan lain sebagainya. Motif-motif batik dicap dengan alat stempel tertentu, sehingga terciptalah produksi massal.

Halaman:

Editor: Rukman Nurhalim Mamora


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah